[BIR] Binahal Indah Resort: Harga Sewa Tenda & Lokasi
Binahal Indah Resort...
merupakan sebuah tempat wisata sekaligus penginapan bertema alam yang berlokasi di Kabupaten Simalungun.
tempat ini menjadi salah satu pilihan terbaik untuk kamu yang ingin liburan santai bersama teman, pasangan atau keluarga sambil melihat view danau toba dari atas ketinggian.selain itu kamu juga akan dibuat terpesona dengan viewnya yang hijau asri dengan barisan perbukitan hijau serta ladang pertanian yang terbentang luas yang akan menambah daya tarik tempat ini.
jadi bagaimana apakah kamu tertarik untuk menjelajahi tempat ini lebih jauh?
kali tim idnwisata sudah menyiapkan berbagai rangkuman menarik seputar binahal indah resort serta ada info harga tiket masuk, harga sewa tenda serta alamat lokasi.
apabila kamu penasaran dengan itu semua silakan baca artikel ini untuk beberapa menit kedepan yah.
Apa Daya Tariknya?
tempat yang mengusung konsep agrowisata dan camping ground ini sudah cukup beroperasi yaitu kalau tidak salah mulai bulan Januari 2018.
tetapi baru beberapa waktu belakangan ini mulai dikenal oleh para wisatawan, itu terbukti dengan banyaknya foto serta video yang malang melintang soal tempat ini di media sosial.
terus apa daya tarik dari tempat ini?
selain menyajikan lanskap alam danau toba yang asri, tempat ini juga masih menyimpan beberapa daya tarik lain seperti.
1. Alamat dan Akses Jalan yang Jelas
tempat ini berlokasi di Ujung Saribu, Pematang Simaluhut dan berjarak kurang lebih 105 km dari pusat Kota Medan yang bisa ditempuh selama 3 jam 15 menit menggunakan kendaraan.
alamatnya juga cukup jelas serta sudah terdaftar di google maps, jadi kamu tidak perlu khawatir karena bisa menggunakan bantuan navigasi google maps untuk menuju ke tempat ini.
2. Viewnya Menawan
bagi kamu yang suka berwisata alam ketika berada di tempat ini akan langsung dibuat jatuh hati dengan view yang ditawarkan.
sejauh mata memandang hanya nampak lanskap perbukitan hijau luas yang tengah diselimuti kabut yang berbaris rapi diantara Danau Toba, bahkan ada beberapa orang yang menyebutnya Negeri di Atas Awan.
apalagi semua itu dipadu dengan taman bunga yang berwarna-warni indah yang akan membuat suasana semakin menawan hati.
3. Banyak Spot Instagramable
selain menawarkan lanskap alam nan asri yang tentunya cocok buat digunakan sebagai latar belakang foto.
bagi kamu generasi milenial yang suka eksis di media sosial akan dibuat tersenyum sumringah dengan beberapa spot selfie yang dihadirkan.
untuk spot fotonya seperti Hammock, Gardu Pandang, Tempat duduk unik dan taman bunga yang semuanya langsung menghadap ke arah Danau Toba yang indahnya nggak ketulungan.
4. Tersedia Paket Menginap Murah
apa yang lebih menarik jika bisa melihat pemandangan yang cantik seperti di danau toba ini sambil di temani dengan taburan bintang yang gemerlap indah atau dengan sunrise dan sunset..
dibayangkan saja sudah bikin hati merinding kan?
kamu bisa bermalam di tempat ini dengan berbagai pilihan penginapan mulai dari camping ground sampai dengan resort atau villa yang sudah disediakan dengan harga yang murah meriah.
5. Fasilitas Cukup Lengkap
berbicara mengenai fasilitas, kamu akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang sudah disediakan seperti.
- area parkir luas
- kantin 24 jam
- kamar mandi
- charger hp
- spot foto
- tempat ibadah
- kolam
- sewa tenda
- dll
Suasana Binahal Indah Resort
suasana di tempat ini sangat nyaman, bersih, sejuk dan udaranya bersih dengan pemandangan langsung yang menghadap ke Danau Toba.
tempat ini sangat kami rekomendasikan bagi kamu yang ingin liburan santai dan menjauh sejenak dari perkotaan yang penuh dengan polusi karena suasananya sangat membuat relax dan tenang pikiran.
apabila pertama kali kamu menuju ke tempat ini mungkin akan sedikit bingung karena masih sedikit tersedia papan penunjuk jalan, makanya kami merekondasikan menggunakan google maps.
yang cukup menantang adalah ketika menjelang sampai di lokasi kamu akan menemukan jalan berbatu dan cukup curam. tetapi semua itu akan langsung terbayar ketika kamu sampai di lokasi binahal indah resort ini.
selain menemukan pemandangan alam nan asri dan cantik, terdapat berbagai bangunan villa yang berbaris rapi serta area camping ground yang cukup luas.
untuk villanya tersedia berbagai pilihan tergantung dengan kapasitas dan fasilitas yang kamu pilih, tiap kamar diberikan kamar mandi di dalam, 2 buah tempat tidur king size, TV, serta balkon yang sangat sesuai buat liburan keluarga.
kemudian apabila kamu ingin lebih hemat bisa memilih rumah camping, ukuranya cukup kecil yaitu 2 x 1 atau bisa juga membawa perlengkapan camping sendiri dan tinggal membayar lapak camping saja.
yang menarik semua bangunan tersebut langsung menghadap ke arah Danau Toba, sehingga kamu bisa melihat sunrise dan sunset yang begitu menakjubkan.
bagaimana sangat menarik bukan?
Harga Tiket Masuk dan Harga Sewa Tenda
setelah puas menjelajahi setiap sudut tempat ini mungkin kamu penasaran dengan harga tiket masuk binahal indah resort kan?
harganya cukup murah kok yaitu sebesar
- Rp 5.000/orang
kemudian apabila kamu membawa kendaraan pribadi nanti akan dikenakan biaya parkir sebesar
- Rp 5.000/motor
- Rp 10.000/mobil
sedangkan bagi kamu yang datang kesini bertujuan untuk menginap atau camping maka biayanya akan sedikit bertambah yaitu sebesar
- Rp 20.000/orang
dengan membayar harga tersebut kamu akan mendapatkan benefit berupa gratis kamar mandi, Charger HP, lapak camping, dan parkir.
sementara itu kamu bisa membawa perlengkapan camping sendiri dari rumah. namun apabila kamu tidak membawa tenda ada penyewaan tenda kok.
untuk harga sewa tenda binahal indah resort yaitu sebesar
- Rp 80.000/tenda (sudah termasuk tenda camping + matras)
Harga Kamar Binahal Indah Resort
bisa menginap di tenda memang murah sekaligus bisa lebih dekat dengan alam tetapi risikonya kamu bisa bertemu serangga yang masuk ke dalam tenda.
ada pilihan lain yaitu tempat menginap yang lebih nyaman dan aman yaitu villa yang disediakan oleh tempat ini.
untuk detail harganya adalah sebagai berikut
1. Kamar Villa
tempat ini sangat cocok bagi kamu yang liburan sekeluarga karena lebih nyaman dan tempatnya juga cukup luas yaitu 4 x 3.
fasilitasnya juga cukup lengkap seperti TV, kamar mandi pribadi, 2 tempat tidur king size, dapur, dan masih banyak lagi.
sedangkan untuk harganya yaitu
- Rp 500.000/malam untuk kapasitas maksimal 4 orang
- Rp 1.000.000/malam untuk kapasitas maksimal 10 orang
2. Rumah Camping
buat kamu yang ingin menginap nyaman tetapi dengan fasilitas seadanya, pokoknya yang penting bisa tidur nyaman maka ini adalah pilihan yang paling tepat.
bentuk rumahnya cukup unik yaitu berbentuk kerucut serta mempunyai ukuran 2 x 1 dengan fasilitas berupa tempat tidur saja.
untuk harganya yaitu Rp 300.000 pada bagian bawah dan Rp 250.000 pada bagian atas.
terus bagi kamu yang ingin melakukan berbagai kegiatan selama di tempat ini disediakan juga penyewaan aula dan sound system serta api unggun.
harganya juga cukup murah yaitu sebesar
- Rp 300.000/aula untuk setiap satu kegiatan
- Rp 30.000/api unggun dengan tong kecil
- dan Rp 100.000/ api unggun dengan tong besar
untuk api unggun harga tersebut sudah termasuk penyediaan kayu bakar.
Alamat dan Kontak
binahal indah resort beralamat di Ujung Saribu, Pematang Silimahut, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara 21167.
lokasinya sendiri tidak terlalu jauh dari beberapa tempat wisata terkenal seperti Paropo, Pusuk Buhit, Air Terjun Sipiso piso dan bukit indah simarjarunjung.
apabila kamu dari Medan untuk menuju ke tempat ini kamu mesti melewati Kabupaten tanah karo, berastagi, Merek dan Tongging.
kemudian ketika menjelang sampai di lokasi kamu akan menemukan jalana berbatu serta cukup curam serta 2 belokan. pada belokan pertama kamu ambil kanan.
setelah itu pada belokan kedua kamu ambil kiri dan ikuti jalan tersebut, oh iya karena tidak ada papan penunjuk jalan kamu bisa mengikuti kabel tiang listrik pada jalan tersebut karena kabel itu menuju ke lokasi.
namun, apabila kamu belum hapal dengan rutenya bisa menggunakan navigasi google maps dibawah ini.
selain itu apabila kamu membutuhka info lebih lanjut atau ingin melakukan reservasi bisa menghubungi ke pihak pengelola melalui kontak dibawah ini.
- No. Telp 0812-7793-636 / 0813-6147-8467
- Instagram @binahalindahresort
apabila terdapat kontak yang sudah tidak aktif silakan cantumkan dikomentar supaya segera tim kami perbarui.
jadi bagaimana apakah kamu tertarik untuk berlibur ke tempat ini dan jangan lupa untuk tetap patuhi protokol kesehatan
Posting Komentar untuk "[BIR] Binahal Indah Resort: Harga Sewa Tenda & Lokasi"