Kadaka Resto Cigombong Bogor: Harga Menu & Info Terbaru
Kadaka Resto Cigombong Bogor...
ingin mencari tempat ngopi dengan view yang bagus?
kadaka resto jawabanya, sebuah resto terbaru yang berlokasi di Jl. Pasirjaya ini cukup fenomenal.
bagaimana tidak?ketika kamu berada di resto ini bisa mencoba berbagai menu enak dengan harga terjangkau. menu apa saja ada disini mulai dari menu tradisional hingga western serta kopi tentunya.
apalagi pemandangan yang ditawarkan begitu menakjubkan.
bangunan restonya langsung menghadap ke arah Gunung Salak sehingga kamu bisa berwisata kuliner sekaligus menikmati panorama alam.
tempatnya juga luas dan cantik dengan taman-taman tertata rapi, menjadikan kadaka resto tempat sempurna untuk refreshing.
kali ini tim idnwisata ingin mengajak kamu sekalian untuk mengintip tempat kuliner terbaru di bogor ini, yuk kita intip sama-sama dibawah ini.
Review Kadaka Resto Cigombong Bogor
kota Bogor sebagai salah satu wilayah favorit destinasi warga ibukota selalu menghadirkan tempat-tempat baru.
sudah tidak terhitung berapa banyak tempat liburan yang ada di Bogor, apalagi kawasan puncak jika musim liburan tiba dipastikan akan macet dan penuh kendaraan.
tetapi kali ini kita tidak akan ke puncak, yaitu ke bogor daerah selatan tepatnya di Pasirjaya, Cogombong ada tempat baru yang menarik buat dikunjungi.
yaitu kadaka resto, merupakan sebuah resto yang mengusung konsep alam terbuka hijau dengan pemandangan langsung ke arah gunung salak.
resto ini sangat luas dan terbagi menjadi beberapa spot diantaranya area indoor, area outdoor hinga taman-taman.
kali pertama kamu tiba akan diarahkan untuk langsung memarkirkan kendaraan ditempat yang sudah disediakan dan setelah itu bisa langsung datang ke restonya.
sepanjang perjalanan menuju bangunan resto akan dihibur dengan taman-taman tertata rapi disisi jalan menjadikan hati tenang sekaligus nyaman.
bangunan restonya terdiri dari 2 lantai yang di dominasi warna putih, didalam bangunan inilah area indoornya bisa kamu lihat.
tetapi yang cukup menarik perhatian adalah area dilantai 2, daripada area indoor justru lebih mengarah ke area semi outdoor.
tanpa sekat di dinding kamu bisa melihat suasana alam sekitar dengan lebih jelas dan tempatnya nyaman dengan disediakan tempat duduk dari rotan.
uniknya, untuk mengakses area lantai 2 ini disediakan jembatan gantung yang bisa pengunjung gunakan sebagai spot selfie.
selanjutnya, yaitu area outdoor. jika kamu ingin menikmati pemandangan, area ini adalah pilihan terbaik.
selain lokasinya yang berada di taman dan sisi tebing kamu juga akan dimanjakan dengan pemandangan berupa hamparan tanah luas dari atas ketinggian.
jika beruntung, dari jauh kamu juga bisa menyaksikan kemegahan puncak Gunung Salak yang tengah bermain-main dengan kabut.
spot outdoornya sendiri berupa tempat duduk santai yang dilengkapi atap berupa payung besar dan setiap meja memiliki kapasitas hingga 4 orang.
namun, ada juga tempat duduk dari stainless steel yang tidak dilengkapi atap dan letaknya berada tepat disamping kolam, asli asri banget dan enak buat santai sore.
sedangkan, taman didalam area kadaka resto & coffee sangat luas, kamu bisa berjalan-jalan menikmati rerumputan atau tanaman bunga dan mengambil spot terbaik untik selfie.
kadak resto cigombong ini sangat kami rekomendasikan untuk dijadikan spot liburan keluarga, sekaligus untuk dijadikan tempat healing diri dan menjauh sejenak dari hiruk pikuk perkotaan.
Harga Menu Kadaka Resto Cigombong
tentunya banyak yang penasaran dengan menu-menu apa saja yang dijual oleh kadaka resto ini kan?
berikut ini kami cantumkan detail menunya untuk kamu.
bagaimana cukup terjangkau kan?
Alamat Lokasi dan Cara Reservasi
kadaka resto cigombong beralamat di Jl. Pasirjaya, RW.9, Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16110.
dari kota Bogor, resto ini berjarak sekitar 21KM yang bisa ditempuh menggunakan kendaraan selama lebih kurang 1 jam.
resto ini juga berdekatan dengan beberapa tempat wisata diantaranya cibalung happy land, curug putri pelangi, hingga bukit alesano.
akses jalan menuju ke kadaka resto cigombong cukup menanjak tetapi sudah beraspal sehingga pastikan kondisi kendaraan baik.
sedangkan, untuk mencari resto ini di Google Maps bisa ketika kata kunci "kadaka resto" dana akan ditunjukan lokasi aslinya.
Jam Buka dan Fasilitas
tentunya sebelum datang, kamu harus memastikan dan menyesuaikan dengan jam operasional dair tempat ini.
tetapi untungnya, resto ini dibuka setiap hari dari mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB.
selain itu, tanpa didukung dengan fasilitas mumpuni, sebagunya tempat akan membuat pengunjugn merasa tidak nyaman kan?
tetapi kadaka resto cigombong sudah memiliki fasilitas cukup lengkap diantaranya.
- area parkir
- toilet
- mushola
- area indoor
- area outdoor
- wifi
- taman
- spot foto
- dan masih banyak lagi.
demikianlah sedikit informasi mengenai kadaka resto ciigombong bogor dan jika kamu memiliki pengalaman ditempat ini bisa share dikolom komentar.
Posting Komentar untuk "Kadaka Resto Cigombong Bogor: Harga Menu & Info Terbaru"