Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Villa Bukit Cipendawa Cipanas: Harga Sewa & Info Terbaru

Villa Bukit Cipendawa Cipanas Cianjur...

merupakan sebuah komplek penginapan dengan nuansa pedesaan serta memiliki konsep Back to Nature.

ketika berada di tempat ini kamu akan dibuat relax dengan udara yang begitu segar khas pegunungan serta memiliki pemandangan berupa lanskap perbukitan hijau luas.

villa bukit cipendawa cipanas
serta kamu juga akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas mumpuni yang berada di setiap villa yang akan membuat liburan kamu menjadi lebih seru bersama orang spesial.

bagaimana tertarik untuk mengetahui villa bukit cipendawa cipanas lebih jauh?

kali ini tim idnwisata ingin mengajak kamu untuk mengeksplorasi setiap sudut dari tempat ini dan tidak ketinggalan terdapat info menarik seperti harga sewa penginapan dan alamat lengkap.

jadi tetap baca artikel ini untuk beberapa menit kedepan yah.

Apa Daya Tariknya?

villa bukit cipendawa

komplek villa ini sebenarnya sudah cukup lama di kenal oleh warga Cianjur dan sekitarnya serta kerap menjadi tujuan favorit warga ibu kota Jakarta untuk menghabiskan waktu liburan.

apalagi ketika musim liburan villa ini sering full booking dan apabila kamu berniat untuk liburan di tempat ini disarankan untuk booking jauh-jauh hari apabila menghadapi hari libur nasional.

lantas, apa yang menarik dari villa ini?

selain mempunyai pemandangan perbukitan yang asri tempat ini juga masih menyimpan beberapa daya tarik lain seperti.

1. Akses Ke Lokasi Mudah

tempat ini sendiri berlokasi di perbatasan dengan kawasan puncak Bogor yang terkenal dengan view alamnya yang menawan.

selain itu tempat ini berjarak sekitar 16 km dari pusat kota Cianjur yang bisa di tempuh selama 35 menit menggunakan kendaraan.

sedangkan apabila dari Bogor jaraknya sekitar 46 km yang bisa ditempuh menggunakan kendaraan selama kurang lebih 1 jam 30 menit saja.

kamu juga tidak akan kesulitan untuk menemukan tempat ini lantaran tempatnya yang sudah terdaftar di google maps dan tepat di samping Jl. Labuan - Cianjur.

2. Viewnya Menawan

ketika berada di tempat ini udara sejuk khas pegunungan akan langsung terasa, sangat cocok buat kamu yang ingin liburan santai bersama keluarga dan menjauh sejenak dari kehidupan perkotaan yang penuh polusi.

yang menarik dari kejauhan kamu bisa melihat puncak Gunung Pangrango yang dikelilingi oleh awan dan beberapa perbukitan disekitarnya.

selain itu kamu juga bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata disekitar tempat tersebut seperti Istana Kepresidenan Cipanas, Taman Bunga Nusantara dan Wisma Maleber.

3. Fasilitas Lengkap

selain bisa menikmati suasana yang asri khas pedesaan kamu juga akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang cukup lengkap seperti kamu tinggal di rumah pribadi.

villanya sendiri memiliki beberapa jenis pilihan yang bisa kamu pilih ada yang tipe 3 kamar, 2 kamar mandi serta villa berlantai 1 dan 2.

selain itu setiap villa juga sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas lain seperti.

  • ruang tamu
  • ruang keluarga
  • dapur
  • kolam renang
  • meeting room
  • ruang karaoke
  • playground
  • gazebo
  • peralatan memasak
  • dll

sekarang selanjutnya ayo kita mencoba melihat berbagai villa yang ada di tempat ini.

Suasana Villa Bukit Cipendawa Cipanas

view villa bukit cipendawa

kawasan Cipanas, Cianjur kerap menjadi pilihan liburan bagi warga Ibu Kota Jakarta lantaran mempunyai suasana yang sangat berbeda dengan perkotaan.

suasana di tempat ini asri, bersih, dan udaranya sejuk khas pegunungan dengan bangunan villa berderet rapi di sepanjang jalan.

ketika pertama kali kamu tiba di tempat ini akan langsung disambut dengan bangunan villa berwarna-warni serta berbagai bentuk desain minimalis yang berbaris rapi di sisi jalan.

yang menarik di setiap villa mempunyai taman yang tertata rapi dan indah, kemudian dilengkapi juga dengan area parkir kendaraan yang begitu luas serta memiliki keamanan yang terjamin.

yang paling unik adalah kolam renang di tempat ini yaitu dibuat berjejer dan sekilas mirip dengan aliran sungai yang hanya dibatasi dengan pasangan keramik miring.

kolam renangnya sendiri berada di belakang villa dan karena tempatnya di pegunungan kolam renangnya juga dibuat semacam terasering unik dan sangat instagramable.

tempat ini sangat kami rekomendasikan buat rekreasi sekeluarga yang ingin liburan santai atau rekan karyawan yang ingin mengadakan acara gathering.

tempat ini juga cocok untuk acara lain seperti reuni, perpisahan kampus, perpisahan sekolah, outbond atau siswa-siswi yang ingin mengadakan perjalanan wisata ke tempat pedesaan.

bagaimana sangat menarik bukan?

tetapi sebelum kamu memutuskan untuk datang sebaiknya baca artikel ini lebih lanjut deh karena masih ada beberapa informasi menarik.

Harga Sewa Villa Bukit Cipendawa

setiap villa mempunyai harga berbeda-beda tergantung dengan ukuran serta banyaknya kamar yang ada di dalam villa.

adapun untuk lebih jelasnya bisa kamu cek dibawah ini.

1. Villa Cipendawa A7 Harga Rp 2.500.000/malam

villa ini dilengkapi dengan private pool yang menyegarkan dan memiliki luas properti 354 m2.

adapun fasilitasnya adalah

  • 2 Kamar Mandi
  • 4 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

2. Villa Cipendawa Biru Harga Rp 2.000.000/malam

villa dengan harga yang cukup hemat yang memiliki luas 170 m2 sangat cocok buat keluarga kecil.

fasilitas

  • 3 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

3. Villa Singo Cipendawa Harga Rp 2.500.000/malam

villa ini mempunyai desain minimalis dan memiliki luas sekitar 299 m2 serta akan membuat kau serasa di rumah.

fasilitas

  • 3 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Karaoke
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

4. Villa Merpati Cipendawa Harga Rp 2.200.000/malam

villa ini sangat cocok buat liburan serta kumpul-kumpul bareng teman dan memiliki luas sekitar 345 m2.

fasilitas

  • 4 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Karaoke
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

5. Villa Cipendawa Cream Harga Rp 2.000.000/malam

seperti namanya villa ini berwarna cream, tempat ini snagat cocok buat liburan santai bersama keluarga tercinta.

fasilitas

  • 2 Kamar Mandi
  • 3 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

6. Villa Cipendawa Pink Harga Rp 2.000.000/malam

villa berwarna pink lucu yang cocok buat kmau yang tengah berbulan madu.

fasilitas

  • 3 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Karaoke
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

7. Villa Cici Cipendawa Harag Rp 2.000.000/malam

villa yang nyaman yang akan membuat kamu serasa di rumah sendiri dan memiliki luas 255 m2.

fasilitas

  • 3 Kamar Tidur
  • Barbeque
  • Dispenser
  • Gazebo
  • Halaman
  • Karaoke
  • Kitchen set
  • Kolam Renang Pribadi
  • Kulkas
  • Magicom
  • Parkir
  • Speaker Aktif
  • TV
  • View Bagus
  • Water Heather

Note : Harga diatas bisa berubah sewaktu-waktu berdasarkan kebijakan management serta hari libur.

bagaimana apakah dari daftar harga sewa villa diatas ada yang sesuai dengan budget dan kebutuhan kamu?

Lokasi Villa Bukit Cipendawa

harga sewa villa bukit cipendawa

villa bukit cipendawa beralamat di Jl. Labuan - Cianjur No.6, Cipendawa, Kec. Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43253.

lokasinya sendiri berada di kawasan komplek pervillaan dan tidak terlalu jauh dari beberapa tempat wisata seperti Istana Kepresidenan Cipanas, Taman Bunga Nusantara, Kebun Raya Cibodas, Little Venice Kota Bunga dan Wisma Maleber.

namun apabila kamu belum hapal dengan rutenya bisa menggunakan bantuan navigasi google maps dibawah ini.

 [su_button url="https://g.page/vila-bukit-cipendawa?share" target="blank" center="yes" rel="nofollow"]Google Maps[/su_button]

selain itu apabila kamu membutuhkan info lebih lanjut atau ingin melakukan reservasi bisa menghubungi langsung ke pihak pemilik melalui kontak dibawah ini.

apabila terdapat kontak yang sudah tidak aktif silakan cantumkan di komentar supaya segera tim kami perbarui.

Tips Mendapatkan Harga Sewa Villa Murah

apabila kamu ingin mendapatkan harga yang lebih murah ketika menginap di tempat ini, kamu bisa mengikuti beberapa saran dari kami

1. Hindari Menyewa di Hari Libur

sudah bukan rahasia lagi jika musim liburan, tempat ini selalu full booking lantaran banyak orang yang ingin berlibur.

biasanya jika menjelang hari libur nasional apabila kamu memesan mendadak pemilik villa akan menaikan harganya dan untuk menghindari hal ini kamu bisa pesan jauh-jauh hari sebelum keberangkatan.

2. Jangan Gunakan Jasa Agen atau Calo

kalau bisa kamu langsung memesan ke pemilik villa jadi akan mendapatkan harga normal dan kalau kamu pintar nego malahan bisa mendapat harga potongan.

berbeda jika kamu menyewa dari agen atau calo karena mereka biasanya akan meningkatkan harga sewa supaya mendapat keuntungan.

3. Pesan Secara Berkelompok

apabila kamu berniat liburan bareng teman kamu bisa memesan 1 villa besar yang cukup menampung kapasitas dari kalian.

karena villa di tempat ini dihitung berdasarkan jumlah kamar maka apabila memesan dalam grup bisa membayar secara patungan.

Hal yang Harus diperhatikan Ketika Menginap

penting banget ketika kamu menginap di tempat ini untuk memperhatikan hal-hal berikut supaya menghindari dari hal-hal yang tidak di inginkan.

1. Jangan Meninggalkan Barang Berharga dan Pastikan Pintu Terkunci

apabila kamu berniat keluar sebaiknya bawa serta barang-barang berharga kamu supaya lebih nyaman dan aman serta selalu pastikan pintu terkunci baik ketika kamu di dalam atau akan keluar dari villa.

2. Jangan Langsung Membuka Pintu

apabila ada seseorang yang mengetuk pintu villa sebaiknya kamu jangan langsung membuka pintu, pastikan untuk mengintip dahulu di lubang pintu yang disediakan.

kamu juga bisa memastikan terlebih dahulu siapa yang hendak betamu tersebut.

3. Jangan Minum dari Tap Water

setiap villa memang sudah dilengkapi dengan tap water tetapi sebaiknya kamu memilih air minum dalam kemasan atau air minum yang sudah di masak saja supaya bisa memastikan kebersihanya.

karena kita tidak tahu dari mana air tap water tersebut didapatkan bisa jadi itu adalah air mentah yang membawa kuman.

4. Pastikan Kebersihan Tempat Tidur

sebelum kamu hendak tidur sebaiknya pastikan terlebih dahulu kebersihan dari tempat tidur yang akan kamu gunakan.

sebab villa tersebut pastinya pernah digunakan oleh bermacam-macam orang yang berbeda-beda.

suasana villa bukit cipendawa

jadi, setelah membaca beberapa rangkuman diatas apakah sekarang kamu tertarik untuk menginap di tempat ini?

Widi Suseno
Widi Suseno Seseorang yang menyukai dunia pariwisata di Indonesia dan menghabiskan waktunya untuk menulis

Posting Komentar untuk "Villa Bukit Cipendawa Cipanas: Harga Sewa & Info Terbaru"