EMBUN SENJA CAFE Semarang & Harga Menu, Tempat Asik Buat Nongkrong Sore

Ada yang baru lagi nih, embun senja cafe semarang namanya.

tempatnya berada di Jalan Durian Raya Banyumanik dan merupakan salah satu tempat nongkrong terbaru di semarang.

tempatnya sangat kekinian dengan beberapa spot instagramable yang tentunya sangat direkomendasikan buat nongkrong santai bersama teman.

selain itu cafenya juga luas banget dengan area outdoor yang memiliki 2 lantai dan ada beberapa area lesehan juga lho.

embun senja semarang

kali ini idnwisata ingin mengajakmu buat mengintip seperti apa sih embun senja semarang yang lagi viral ini.

yuk kita intip sama-sama dibawah ini.

Suasana Embun Senja Cafe Semarang

semarang memang sudah tidak perlu di pertanyakan lagi dalam menghadirkan spot-spot unik dan kekinian.

setelah sebelumnya sukses dengan ayanaz gedongsongo kali ini muncul lagi sebuah cafe unik bernama embun senja semarang.

cafe ini memiliki suasana yang cukup nyaman, bersih, hijau dengan banyak tempat duduk yang menyebar disetiap sudut.

cafe ini baru mulai dibuka pada tanggal 23 Desember 2021 kemarin dan langsung menarik perhatian kaum milenial terutama muda-mudi karena memang asik banget buat dijadikan tempat ngumpul menyambut tahun baru.

kali pertama kamu tiba akan langsung disambut dengan sebuah halaman luas dimana bangunan utama cukup tersembunyi.

area parkirnya sangat luas, jadi kamu tidak perlu khawatir jika ingin membawa mobil dan lantainya juga sudah di paving.

embun senja cafe semarang terbagi menjadi 2 tempat yakni area indoor dan area outdoor.

area indoornya sangat nyaman dengan dilengkapi berbagai jenis tempat duduk mulai dari sofa, rotan hingga kayu.

areanya juga cukup lega karena meminimalkan penggunaan furniture yang tidak perlu serta nampak bersih dengan di dominasi warna putih dan orange.

mejanya juga berbentuk memanjang yang mana setiap meja memiliki kapasitas dari 4 orang hingga 6 orang.

kemudian area outdoor, dijamin siapapun akan langsung dibuat jatuh hati dengan area outdoor di cafe embun senja semarang ini.

tempatnya asli luas banget dengan hampir seluruh area dialasi rumput sintetis sehingga terlihat bersih sekaligus hijau dan sedap dipandang mata.

sembun senja cafe semarang

buat kamu yang ingin santai-santai smabil foto-foto bisa pilih area ini lantaran disediakan Bean Bag cantik berwarna-warni.

seperti namanya yakni Senja, cafe ini menyediakan spot khusus buat kamu yang ingin bersantai sore berupa area rooftop lho.

di spot ini disediakan berbagai tempat duduk mulai dari sofa hingga perpaduan rotan dan material steel, menariknya kamu bisa menikmati view yang lebih luas ketika berada di rooftop ini.

oh iya, cafe ini juga selalu mengadakan acara live music setiap hari mulai dari jam 7 malam hingga jam 10 malam.

bagaimana sangat menarik bukan tempat hangout terbaru di semarang ini?

Harga Menu Embun Senja Semarang

akhirnya inilah info yang kamu tunggu-tunggu karena kamu pasti penasaran dengan detail menu yang ada di cafe ini kan?

untuk menunya cukup beragam dan kebanyakan makanan kekinian seperti Whole Roast Chicken, Burger Special, Nachos dan masih banyak lagi.

untuk harganya cukup terjangkau yaitu antara 19 ribu sampai dengan 99 ribuan dan untuk daftar lengkapnya bisa kamu simak dibawah ini.

FoodHarga
American Breakfast34K
Fish & Chips29K
Big Daddy Stick54K
Rice Bowl Lidah Lombok Ijo36K
Rice Bowl Chicken Kungpow28K
Rice Bowl Ayam Asam Manis28K
Spicy Honey Chicken Rice28K
Nasi Goreng Special Senja36K
Nasi Goreng Ikan Asin28K
Nasi Goreng Seafood32K
Burger Special45K
Mie Ayam Rica24K
Steak Special Embun Single38K
Whole Roast Chicken 99K
Sate Lilit39K
Sate Wagyu39K
Iga Bakar Madu59K
Roast Chicken59K
Special Embun Toast28K
Croffle With Ice Cream26K
Kaya Butter Toast27K
Capcay36K
Pakcoy Ca Daging28K
Brokoli Ca Jamur26K
French Fries19K
Samosa22K
Mozza Stick26K
Pasta Carbonara28K
Kids Meal29K
Burger Mini28K
Nachos28K
Platter44K
Spicy Chicken Wing28K
Boom Tofu22K
Slopy Joe Frice24K
Quesadilla29K
CoffeeHarga
Kopi Susu Embun21K
Kopi Susu Senja21K
Rum Hot Latte28K
Banana Hot Latte28K
Espresso Single22K
Americano22K
Latte26K
Cappucino28K
Moccachino28K
Ice CreamHarga
Ice Cream Choco26K
Ice Cream Strawberry26K
Es Doger24K
Ice Cream Coffee22K
DrinkHarga
Fruit Punch Mojito26K
Ocean Mojito26K
Sunset Mojito26K
Blue Sky Mojito26K
Red Float25K
Black Float25K
Coco Milky28K
Choco Papermint28K
Detox Water16K
Lemon Squash20K
Cookies & Cream28K
Sweet Pineapple26K
Choco Strawberry26K
Choco Nut26K
Choco Cheese28K
Lychee Yakult26K
Strawberry Yakult26K
Orange Juice25K
Strawberry Juice26K
Matcha28K
Red Velvet29K
Taro29K
Coklat29K
Caramel Cheese Latte28K
Caramel Macchiato28K
Vanilla Tea19K
Strawberry Tea19K
Lemon Tea19K
Lychee Tea19K

jadi manakah yang ingin kamu coba?

Lokasi dan Kontak

embun senja cafe semarang beralamat di Jalan Durian Raya Ruko, Jl. Durian Raya No.Kav.2, Pedalangan, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50268.

tempatnya berada sekitar 10KM kearah selatan dari pusat Kota Semarang yang bisa ditempuh menggunakan kendaraan selama lebih kurang 25 menit.

kemudian yang menarik cafe ini juga bersebarangan dengan atap langit coffee yang tahun lalu sempat viral di media sosial.

untuk akses jalan pastinya sudah sangat mulus dan aman buat dilewati kendaraan baik roda dua atau rida empat.

sedangkan untuk rute jalan kamu bisa menggunakan bantuan navigasi Google Maps disini.

info lebih lanjut dan reservasi bisa hubungi

No. TelpInstagram
0817 332 022@embunsenja_smg

Fasilitas dan Jam Operasional

setiap tempat hiburan semacam ini pastinya sudah dilengkapi berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan pengunjung.

kamu bisa cek fasilitas yang ada di embun senja semarang dibawah ini.

  • Area Parkir Luas
  • Area Indoor / Outdoor
  • Bean Bag
  • Spot Foto
  • Toilet
  • Mushola
  • Rooftop
  • Live Music
  • Wifi
  • dll

kemudian untuk jam bukanya yaitu setiap hari dari mulai pukul 16.00 sampai dengan 00.00 WIB.

jadi bagaimana menurut kamu tentang embun senja cafe semarang ini, yakin tidak mau kesini?

Share Jika Bermanfaat!

Leave a Reply